OpenSID / wiki-layanan-opendesa

Layanan OpenDESA
1 stars 0 forks source link

Desa dapat mendaftar sebagai pengguna OpenDesa resmi #25

Closed eddieridwan closed 2 years ago

eddieridwan commented 2 years ago

Kita akan memperkenalkan tingkat desa Terdaftar. Desa yg terdaftar akan diberikan akses pada add-on tambahan, seperti tema, surat dan widget; dan juga akses ke kegiatan OpenDesa tertentu. Lokasi maupun cara mengakses add-on tersebut belum ditentukan, tetapi diharapkan memanfaatkan token dari aplikasi Layanan sebagai cara untuk membuktikan status Terdaftar.

Issue ini untuk menambah fitur di aplikasi Layanan di mana desa dapat mendaftar sebagai pengguna OpenDesa resmi.

Proses mendaftar sebagai berikut:

  1. Klik tombol/menu Daftarkan Desa Pada OpenDesa
  2. Di form,
    1. pilih desa dari daftar desa sesuai Permendagri
    2. jika desa telah terdaftar sebelumnya, tampilkan pesan memberitahu, dan untuk menghubungi OpenDesa jika perlu
    3. isi rincian kontak resmi (harus ada email dan nomor HP)
    4. unggah surat permohonan resmi yang ditandatandangi Kepala Desa
  3. Setelah permohonan pendaftaran dikirim, status pendaftaran masih menunggu verifikasi email.
  4. Kirim email ke kontak resmi, untuk verifikasi email.
  5. Setelah email diverifikasi, status pendaftaran menjadi menunggu verifikasi pendaftaran.
  6. Pelaksana akan memeriksa isian pendaftaran, termasuk surat permohonan yg diunggah. Jika sudah ok, pelaksana akan mengubah status pendaftaran menjadi aktif.
  7. Setelah menjadi aktif, otomatis kirim email ke kontak resmi berisi token desa tersebut sebagai pelanggan dengan status terdaftar, dan juga info login ke akun Pengguna bagi kontak tersebut
  8. Dari pendaftaran ini, akan dihasilkan:
    1. Kontak berisi rincian orang yg mewakili desa
    2. Pengguna, berisi login Layanan untuk kontak resmi, dan yg bisa mengakses data desa/pelanggan
    3. Pelanggan, yaitu desa yg terdaftar

Token yg dikirim ke kontak perlu dimasukkan ke pengaturan OpenSID oleh desa ybs. Dan akan memperlihatkan status sebagai Terdaftar.

eddieridwan commented 2 years ago

@agungsugiarto , perubahan teks di form sbb

kerjasama-4

Teks penjelasan sbb:

Pendaftaran Kerjasama OpenDesa

OpenDesa (lembaga hukum dikukuhkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor AHU-0001417.AH.01.08.Tahun 2021) menyediakan aplikasi dan layanan yang memerlukan kontribusi yang perlu dianggarkan Desa. Untuk memenuhi peraturan pengadaan yang berlaku, Desa perlu memiliki kerjasama pengadaan dengan OpenDesa sebelum dapat menggunakan aplikasi dan layanan OpenDesa berbayar tersebut.

Gunakan fitur ini untuk mendaftarkan dan mengeksekusi kerjasama resmi dengan OpenDesa. Setelah Kesepakatan Kerjasama antara Desa dan OpenDesa berlaku, Desa akan terdaftar sebagai Desa Digital OpenDesa dan berhak mengakses aplikasi dan layanan OpenDesa berbayar dan program-program peningkatan desa digital lainnya.

Unduh dokumen Kesepakatan Kerjasama menggunakan tombol yang disediakan. Langkah untuk melengkapi pendaftaran adalah sebagai berikut:

  1. Unduh dan cetak dokumen Kesepakatan Kerjasama
  2. Isi tanggal penandatanganan
  3. Tandatangani oleh Kades sebagai PIHAK KESATU di atas meterai Rp10.000
  4. Scan dokumen yang telah ditandatangani
  5. Unggah hasil scan menggunakan form pendaftaran
  6. Simpan dokumen asli di arsip kantor desa
  7. Setelah pendaftaran diverifikasi dan kerjasama diaktifkan oleh OpenDesa, email pemberitahuan akan dikirim ke alamat email terdaftar
  8. Setelah kerjasama aktif, unduh dan pasang token OpenSID menggunakan tombol yang disediakan
eddieridwan commented 2 years ago

@agungsugiarto tambahan:

Draf dokumen Kesepakatan Kerjasama: KESEPAKATAN MENJADI DESA DIGITAL OPENDESA.pdf

eddieridwan commented 2 years ago

Proses di https://github.com/OpenSID/wiki-layanan-opendesa/issues/25#issuecomment-949274446 untuk desa yang belum pernah menjadi pelanggan. Proses untuk pelanggan lama yg belum terdaftar perlu menyesuaikan: