ProgrammerZamanNow / qna

Q&A Bareng Programmer Zaman Now, Orang Ganteng dan Intelek
268 stars 7 forks source link

Over Engineering #585

Open yaza-putu opened 1 year ago

yaza-putu commented 1 year ago

Bang saya mau tanya, apakah menerapkan repository dan service pattern termasuk dalam over engineering?

banyak yang mengatakan ini kedalam over engineering ketika saya menggunakan pattern ini.

kalau berkenan mohon dijelakan, terima kasih.

fransfilastap commented 1 year ago

Menurut saya design pattern tersebut adalah keputusan arsitektural yang mana keputusan tersebut diambil berdasarkan pertimbangan pengembangan software di masa depan. Kata intinya adalah pengembangan di masa depan. Jika project nya kompleks dan menurut tim anda akan memiliki masa hidup yang panjang, menerapkan design pattern tersebut adalah keputusan yang baik. Keuntungan salah satunya adalah jika ada perubahan stack technology (misalnya perubahan database) menerapkan pattern repository akan membantu meringankan beban. Namun jika project nya sederhana, tidak akan begitu banyak perubahan di masa depan, mengatakan nya over-engineering menurut saya tidak sepenuhnya salah, karena pada praktiknya memang akan merepotkan 🤣.

yaza-putu commented 1 year ago

Iya juga sih, lalu kalau boleh saya tahu nih, misalnya kalau projectnya itu kategori medium, besar tidak, kecil juga tidak.. cocoknya pakai design pattern apa ya? terlepas dari bahasa pemrograman atau framework yg di pake