jabardigitalservice / pikobar-flutter

Pikobar Flutter (Android) app.
https://play.google.com/store/apps/details?id=id.go.jabarprov.pikobar
MIT License
75 stars 50 forks source link

Adopsi SafeEntry Checkin #260

Open yohangdev opened 4 years ago

yohangdev commented 4 years ago

SafeEntry Checkin di Singapore ini adalah metode alternatif "contact tracing", selain yang menggunakan GPS realtime.

https://safeentry.gov.sg/ https://www.youtube.com/watch?v=J8rfaa9DA6A https://www.youtube.com/watch?v=rMZKbP_J-kM

Use casenya adalah, (cmiiw):

  1. Pada saat 'relaksasi' PSBB, akan dimungkinkan beberapa aktivitas dibuka kembali, seperti sekolah, tempet belanja, dsb.
  2. Orang-orang bisa berpergian ke tempat-tempat tersebut. Dengan syarat, ketika masuk ke tempat tersebut, orang harus scan QR code yang dimiliki tempat/toko tersebut menggunakan aplikasi kita.
  3. Dengan "checkin" ini, jika sewaktu-waktu terjadi outbreak klaster baru, kita bisa melakukan query list orang-orang yang berada di tempat yang sama pada waktu yang sama (riwayat contact tracing).

Jadi idenya adalah, menambahkan fitur "Checkin menggunakan Scan QR Code" di Pikobar. Sekaligus policy enforcement, agar tempat-tempat publik tersebut melakukan registrasi QR Code.

Pros:

  1. Kendali penuh di pengguna, checkin ini atas kesadaran pengguna. Berbeda dengan record GPS secara periodik (issue privacy).
  2. Hemat sumber daya di HP, tidak perlu ada background service. Minimum effort riset.

Cons:

  1. Tidak bisa record posisi realtime user.
  2. Perlu mekanisme policy kerjasama dengan pengelola tempat-tempat publik untuk menyediakan QR Code yang bisa discan.
adtrimurdani commented 4 years ago

Untuk user yg sudah login di Pikobar, Ini bagus sih kalo fitur ini bisa diimplementasikan. Nanti fiturnya web based berarti? kemudian utk fitur scanner nya nanti akan ada di dalam app pikobar? mas @yohang88