rzwibowo / codlang

Submisi untuk challenge Vue HIMIT
https://codlang.web.app
1 stars 0 forks source link

Menambahkan Tautan ke Demo Aplikasi dan Sedikit Pertanyaan #1

Open jefrydco opened 4 years ago

jefrydco commented 4 years ago

Hi, terima kasih telah mengirim submisi challenge Vue.js Intermediate. Saya sangat mengapresiasi kerja keras Mas Rizki. Mas juga sudah menambahkan Bulma CSS sebagai kerangka kerja CSS nya. Keren Mas!

Mungkin dari saya ada sedikit saran terkait proyek yang Mas kirimkan, yakni menambahkan tautan ke demo aplikasi. Untuk yang menambahkan tautan ke demo aplikasi, kalau ngga salah bisa melalui bagian yang ada di sini Mas

Vue.js Intermediate - jefrydco

Saya lihat penamaan komponennya terdapat prefiks prefiks ya Mas, kalau boleh tahu arti dari prefiks itu apa kah Mas? Katakanlah v-pilihan-daftar-kode, v itu apakah? Ada yg diprefiks F dan ada yg U juga :smile:

Kemudian saya cek fungsi highlighternya masih belum bisa ya Mas? Saya cek di konsolnya ada galat berikut:

Vue.js Intermediate - jefrydco

Kalau ada yang bingung, jangan sungkan-sungkan untuk bertanya ya, semangat selalu! :muscle:

rzwibowo commented 4 years ago

terima kasih atas apresiasi dan ilmunya mas @jefrydco

untuk link demo, sudah saya sertakan. waktu bikin repo, saya belum bikin project di hostingnya, makanya lupa nyantumin link demonya.

kemudian untuk prefiks. supaya mudah mengelompokkan, saya berikan prefiks singkat di nama file-nya. V untuk View, komponen yang sudah merupakan gabungan dari komponen-komponen yang lebih sederhana. U itu untuk UI, maksudnya elemen user interface yang merupakan komponen pendukung antarmuka pengguna. lalu ada F itu maksudnya untuk Form, artinya itu adalah komponen-komponen untuk form. ada satu lagi D, itu untuk Dialog. seperti itu mas.

nah untuk error, ini adalah bagian paling menarik. berikut tangkapan layar errornya saat running: image saya masih belum ngerti kenapa, padahal untuk komponen DataCode.vue saya cuma salin file dari project starter, tidak ada modifikasi atau rewrite (cek di https://github.com/rzwibowo/codlang/blob/master/src/components/preset/DataCode.vue). itu kenapa ya mas? atau ada bagian lain yang saya luput untuk cek? mohon bantuannya 😁

jefrydco commented 4 years ago

kemudian untuk prefiks. supaya mudah mengelompokkan, saya berikan prefiks singkat di nama file-nya.

Ah mantp Mas, terima kasih. Sepertinya hal tersebut bisa dijadikan tulisan blog gitu Mas. Menurut saya akan menjadi suatu hal yang menarik untuk dibaca. Karena bisa jadi salah satu best practice yang bisa diadopsi pengembang perangkat lunak lain 😄

nah untuk error, ini adalah bagian paling menarik. berikut tangkapan layar errornya saat running:

Untuk implementasi propsnya sudah ditambahkan semua kah Mas? Saya cek di bagian whichCode itu kan punya dependensi reaktif code dan isHighlighted. 🤔

rzwibowo commented 4 years ago

Ah mantp Mas, terima kasih. Sepertinya hal tersebut bisa dijadikan tulisan blog gitu Mas. Menurut saya akan menjadi suatu hal yang menarik untuk dibaca. Karena bisa jadi salah satu best practice yang bisa diadopsi pengembang perangkat lunak lain 😄

ide bagus itu mas @jefrydco , bisa jadi bahan tulisan di medium

untuk errornya, saya kira propsnya sudah terhubung semua. tapi mungkin saya curiga di App.vue baris 24 mungkin harusnya valuenya bahasa bukan bahasaPemrogramanTerpilih ya? Untitled-1