wrideveloper / miniclass-web

:horse_racing: Roadmap untuk miniclass web WRI
MIT License
61 stars 49 forks source link

Mengubah struktur materi pengenalan node.js berdasarkan guideline #56

Closed mnindrazaka closed 4 years ago

mnindrazaka commented 4 years ago

Berikut struktur materi berdasarkan guideline, silahkan berikan komentar apabila ada yang perlu ditambahkan

1. Permasalahan

Sebelumnya, kita sudah terbiasa dengan bahasa pemrograman javascript untuk membuat frontend dari suatu web. Namun, untuk membuat backend, kita membutuhkan bahasa pemrograman lain seperti golang, php, java, dll. Hal ini karena javascript hanya berjalan pada web browser saja, sehingga javascript tidak dapat dijalankan di server. Adakah cara agar javascript dapat berjalan di server ?

2. Penjelasan Materi Sebagai Solusi

Agar javascript dapat berjalan di server, maka server tersebut perlu diinstall node.js. Node.js bukan bahasa pemrograman baru, melainkan runtime environment atau suatu wadah dimana bahasa pemrograman dapat berjalan di dalamnya. Dalam kasus ini, node.js yang diinstall ke server membuat bahasa pemrograman javascript dapat berjalan di server.

3. Penjelasan Detail Materi

4. Contoh Kasus

Membuat hello world pada node.js menggunakan console.log()

file terkait : https://github.com/wrideveloper/miniclass-web/blob/master/dasar/node-js/node-js.md