malikshi / open_clash

OpenClash Config Untuk VVIP IPTUNNELS
https://www.facebook.com/ibnumalik.al
MIT License
87 stars 78 forks source link

Table of Contents

Openclash Config

OpenClash Config untuk VVIP IPTUNNELS

Features

Persiapan

Openclash config yang disediakan pada repositori ini dikhususkan untuk pengguna VVIP IPTUNNELS dan pengguna openclash di Indonesia.Silahkan untuk membaca baik - baik tutorial yang diberikan, dan jika ada pertanyaan silahkan open issues atau chat digroup telegram IPTUNNELS.

Modem/WAN

Disini Pertama kalian tentuin berapa modem/router 4G atau WAN sebagai sumber internet yang akan digunakan. Secara Default Config ini menggunakan 3 Modem sebagai berikut:

Modem OrbitMAX B818-263   : WAN A
Modem E8372h              : WAN B
Modem B315                : WAN C

Modem tersebut mempunyai fungsi masing-masing agar memungkinkan mendapatkan performa internet dengan baik.

MODEM FUNGSI
WAN A INJECT LOAD-BALANCE
WAN B INJECT LOAD-BALANCE
WAN C TRAFFIC DIRECT, TRAFFIC GAME DAN BACKUP DARI LOAD-BALANCE

Interface Modem/WAN

Untuk menentukan interface-name modem/WAN bisa melalui LuCi > Network >> Interfaces lihat gambar berikut dengan seksama.

Perhatikan tanda kotak biru yang merupakan interface-name dengan berikut detailsnya,

MODEM INTERFACE-NAME
WAN A eth1
WAN B wlan0
WAN C eth2

Openclash

Plugin ini adalah klien Clash yang bisa dijalankan di OpenWrt. Kompatibel dengan Shadowsocks ShadowsocksR, Vmess, Trojan, Snell dan protokol lainnya, dan mengimplementasikan proxy kebijakan sesuai dengan konfigurasi aturan yang fleksibel.

Download Config

Download zip master dan ekstrak file open_clash-main.zip

Pemilihan Config

Disini sudah disediakan main configuration openclash dengan mode online rules dan mode offline rules dengan detail sebagai berikut:

MODE Filename Keuntungan Kelemahan
Online main.yaml Semua rule dapat update otomatis Tidak cocok untuk yang tidak memiliki kouta utama & Start Openclash lama karena download rule
Offline main_offline.yaml Dapat modif manual & start Openclash Cepat Jika ingin update rule dari kami harus pakai script updaterule yang kami sediakan

Jika sudah menentukan main configuration yang akan digunakan maka gunakan tipe tersebut sampai tutorial selesai, baik edit dan upload main configuration

Setting Multi-WAN OC

Setelah menentukan jumlah modem/WAN yang akan digunakan ketika setting Multi-WAN di Openclash. Kita akan jelaskan jika menggunakan 2 modem/wan dan jika satu modem/wan.

2 Modem/WAN

Jika menggunakan 2 modem/WAN kita anggap modem tersebut dengan details berikut:

MODEM INTERFACE-NAME
WAN A eth1
WAN B wlan0

kita perlu edit configuration utama main.yaml dengan cara menghapus segala yang berkaitan dengan WAN C yakni,

- name: Direct WAN C
  type: select
  disable-udp: false
  interface-name: eth2
  proxies:
  - DIRECT

dan hapus baris yang memiliki kata Direct WAN C pada settingan berikut

- name: Direct Multi-WAN
  type: select
  disable-udp: false
  proxies:
  - Direct WAN A
  - Direct WAN B
  - Direct WAN C

setelah dihapus maka jadi seperti ini,

- name: Direct Multi-WAN
  type: select
  disable-udp: false
  proxies:
  - Direct WAN A
  - Direct WAN B

1 Modem/WAN

Jika kalian hanya menggunakan satu modem hapus hal-hal yang berkaitan dengan Direct WAN B dan Direct WAN C seperti contoh pengaturan 2 modem.

Cara Mengisi Akun

Cara mengisi akun supaya load-balance pada tiap proxy-provider berjalan dengan baik. Sangat direkomendasikan tiap proxy-provider diisi dengan 2 akun dengan contoh sebagai berikut:

NAMA ISP INTERFACE-NAME
VVIP-ID1 BIZNET eth1
VVIP-ID2 UNINET wlan0
NAMA ISP INTERFACE-NAME
VVIP-SG1 DO eth1
VVIP-SG2 HE wlan0
NAMA ISP INTERFACE-NAME
VVIP-GM1 BIZNET eth1
VVIP-GM2 UNINET wlan0

contoh isi akun untuk vvip-id.yaml perhatikan juga interface-name!

- name: "VVIP-ID1"
  type: trojan
  server: aaa.bbb.ccc.ddd
  port: 443
  password: PASSWORD
  udp: true
  sni: BUGSNI.COM
  alpn:
    - h2
    - http/1.1
  skip-cert-verify: true
  interface-name: eth1

- name: "VVIP-ID2"
  type: vmess
  server: aaa.bbb.ccc.ddd
  port: 443
  uuid: UUID
  alterId: 0
  cipher: auto
  udp: true
  tls: true
  skip-cert-verify: true
  servername: aaa.bbb.ccc.ddd
  network: ws
  ws-opts:
    path: /iptunnelscom
    headers:
      Host: aaa.bbb.ccc.ddd
    max-early-data: 2048
    early-data-header-name: Sec-WebSocket-Protocol
  interface-name: wlan0

Edit Files Proxy Provider

Mengisi akun tunnel pada 3 files pada folder proxy_provider yang terdiri dari vvip-sg, vvip-id, dan vvip-game. Fungsi dari proxy_provider diatas:

Keterangan lebih lanjut: Karena config akan disetting dengan sistem fallback dimana jika proxy list pertama gagal maka akan menggunakan proxy list kedua, jika proxy list pertama dan kedua gagal maka akan menggunakan DIRECT, namun jika 30 detik kemudian proxy list pertama kembali aktif maka proxy list urutan pertama akan digunakan, sehingga sangat menguntungkan karena tidak perlu memikirkan jika salah satu proxy gagal.

Shadowsocks

Vmess

Snell

Trojan

Rule Direct/Bypassed Connection

rule_direct.yaml bersifat offline dimana pengguna dapat mengedit traffic apa saja yang di direct/bypass (tidak menggunakan tunnel). Agar lebih mudah sebagai default sudah disetting bypass traffic Whatsapp dan traffic game Mobile Legends (port tcp & udp ingame) jadi untuk dilobby akan menggunakan traffic dari proxy-groups Gaming.

Setting Openclash App

Setelah mengedit config main.yaml dan setiap file pada folder proxy_provider serta rule_direct.yaml pada folder rule_provider maka kita akan setting openclash via luCI. Silahkan Login LuCI dan masuk ke Services > Openclash

Global Setting

Hasil settingan pada global setting akan meng-overide settingal awal pada file main.yaml.

Operation Mode

DNS Setting

Perlu diedit isi fallback-filternya supaya mendapatkan hostname di Yacd Connection log. isi fallback-filter dengan ini.

fallback-filter:
  geoip: true
  geoip-code: ID
  ipcidr:
    - 0.0.0.0/8
    - 10.0.0.0/8
    - 100.64.0.0/10
    - 127.0.0.0/8
    - 169.254.0.0/16
    - 172.16.0.0/12
    - 192.0.0.0/24
    - 192.0.2.0/24
    - 192.88.99.0/24
    - 192.168.0.0/16
    - 198.18.0.0/15
    - 198.51.100.0/24
    - 203.0.113.0/24
    - 224.0.0.0/4
    - 240.0.0.0/4
    - 255.255.255.255/32
  domain:
    - "+.google.com"
    - "+.facebook.com"
    - "+.youtube.com"
    - "+.githubusercontent.com"
    - "+.googlevideo.com"
    - "+.msftconnecttest.com"
    - "+.msftncsi.com"
    - msftconnecttest.com
    - msftncsi.com
    - "+.*"
DNS Server Group DNS Server Address DNS Server Port DNS Server Type
NameServer dns.quad9.net/dns-query HTTPS
NameServer 9.9.9.9 853 TLS
FallBack dns.quad9.net/dns-query HTTPS
FallBack 149.112.112.112 853 TLS

GEOIP Update

Pada rule_indo.yaml menggunakan geoip:ID dimana jika IP tersebut bercode/berasal negara Indonesia maka akan menggunakan trafficIndo.yaml dan itu membutuhkan mmdb yang selalu updated sebagai data geoip seluruh negara.

Manage Config

Mulai dari versi v0.44.22-beta pada branch dev, menu Manage Config support dengan fungsi create,edit,delete file jadi tidak perlu login ssh untuk edit via terminal router openwrt. Tidak membutuhkan tiny fm (file manager) karena config editor built-in openclash terdapat validator config jika terdapat kesalahan/error saat melakukan pengeditan.

Import Main.yaml

Setelah melakukan pengeditan main.yaml maka kita import main.yaml via Manage Config. Dan khusus main.yaml jangan import/edit melalui winscp/sftp.

Import Proxy Provider

Jika Semua file pada folder proxy_provider yang terdiri dari vvip-id.yaml, vvip-sg.yaml, vvip-game.yaml yang sudah diisi dengan akun maka selanjutnya import file-file tersebut pada Upload File Type : Proxy Provider File.

Import Rule Provider

traffic direct/bypass sudah disikan ke rule_direct.yaml maka bisa langsung import semua files pada folder rule_provider pada Upload File Type : Rule Provider File.

Overviews

Pada Overviews kita bisa melihat sepintas status Openclash yang berjalan, status versi openclash terbaru dan menjalankan tools openclash yakni dengan klik Enable Openclash untuk start, klik Disable Openclash untuk stop.

Setting Yacd

Yacd adalah yet another clash dashboard, yakni dashboard clash yang dapat digunakan untuk mengatur proxy dan memantau services clash yang dijalankan oleh Openclash.

Proxies

Kita akan mengatur toggle/pilihan proxies yang kan digunakan tiap proxy-groups.

Toggle TrafficDirect

Toggle Traffic Multi-WAN

Toggle TrafficPortGames

Toggle TrafficGaming

Toggle TrafficAds

Toggle TrafficP0rn

Toggle Traffic GLOBAL

Untuk pertama kali start openclash maka harus setting proxies GLOBAL ke traffic proxy-groups Umum.

Config

Pada menu yacd > config untuk pertama kali menjalankan openclash maka perlu setting Mode ke Rule dan Enable Allow LAN serta bisa mengaktifkan log level untuk melakukan debugging/tracing traffic jika ada rule yang salah.

Test Adblock 100%

Silahkan test rules adblock melalui https://d3ward.github.io/toolz/adblock.html

Hasil test: